LAMONGAN - Dalam rangka memperingati Hari Kartini, Duta Baca Daerah Kabupaten Lamongan yakni Siti Fatimah, S.Pd., M.Pd hadiri acara Gebyar Literasi yang dilaksanakan di SDN Keben Kecamatan Turi pada senin, 21 April 2025. Acara ini menjadi ajang ekspresi literasi bagi siswa dalam mengenang semangat perjuangan R.A. Kartini melalui karya-karya sastra sederhana namun penuh makna.
Dipandu oleh Ibu Anita Rahayu, S.Pd., kegiatan berlangsung meriah dan penuh antusias. Anak-anak tampil membacakan pantun dan puisi bertema Ibu Kartini, menyuarakan semangat emansipasi dan penghargaan terhadap peran perempuan dalam kehidupan sehari-hari.
Siti Fatimah turut memberikan apresiasi atas semangat dan keberanian anak-anak dalam tampil membawakan karya mereka di depan umum. Ia juga memberikan motivasi pentingnya menumbuhkan budaya literasi sejak dini serta mengenalkan tokoh-tokoh inspiratif seperti Kartini sebagai teladan.
Gebyar Literasi ini menjadi momen yang tak hanya menyemarakkan Hari Kartini, tetapi juga menguatkan komitmen bersama dalam membangun generasi literat yang kreatif dan percaya diri.