KABUPATEN LAMONGAN TERIMA BANTUAN POCADI DARI PERPUSNAS RI

Berita 16 April 2022

KABUPATEN LAMONGAN TERIMA BANTUAN POCADI DARI PERPUSNAS RI

Perpustakaan sebagai jantung pendidikan memiliki peran dalam meningkatkan literasi. Tak terkecuali bagi para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Pasalnya, melalui bahan bacaan buku ilmu terapan dapat digunakan masyarakat untuk meningkatkan kualitas produknya.

Hal tersebut disampaikan Kepala Perpustakaan Nasional (Perpusnas) RI Muhammad Syarif Bando dalam Gelar Wicara Peningkatan Indeks Literasi Masyarakat dengan tema 'Transformasi Perpustakaan untuk Mewujudkan Ekosistem Digital Nasional', yang diselenggarakan secara hybrid di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Sabtu (16/04).

Lebih lanjut dikatakan, peran perpustakaan bersama dengan masyarakat membangun imajinasi, membangun kreativitas dan inovasi, untuk memulai membuat produk. Menjadi tantangan ke depan adalah meningkatkan kualitas produk yang dihasilkan, karena tidak semua produk akan masuk dalam perdagangan dunia. Maka pihaknya mendorong sinergi antara pemerintah daerah maupun perguruan tinggi untuk menyediakan bahan bacaan ilmu terapan yang dapat digunakan oleh masyarakat. Sesuai dengan standar UNESCO bahwa minimal tiga buku baru setiap orang setiap tahun. Namun, di Indonesia satu buku ditunggu 90 orang.

Sepakat dengan Kepala Perpusnas, Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, menyatakan bahwa saat ini literasi digital menjadi hal yang sangat penting. Apalagi bila dikaitkan dengan sektor UMKM yang diharapkan bisa memberi signifikansi terhadap tumbuhnya pelaku - pelaku UMKM dan start up, sehingga nantinya berdampak pada peningkatan kesejahteraan masyarakat. Jika dikaitkan dengan UMKM, UMKM di Jatim mendukung terhadap pertumbuhan Produk Domestik Regional Brito (PDRB) sebesar 57,81 persen. Meski begitu penggunaan digitalisasi masih perlu didorong lagi, karena baru 44 persen UMKM di Jatim yang menggunakan sistem digital.

Pada kesempatan yang sama, Kabupaten Lamongan mendapatkan hibah Pojok Baca Digital (POCADI) yang secara simbolis diserahkan oleh Kepala Perpustakaan Nasional (Perpusnas) RI , Muhammad Syarif Bando kepada Wakil Bupati Lamongan,Dr. KH. Abdul Rouf, M.Ag. Mengenai bantuan Pojok Baca Digital (Pocadi) yang diberikan ke sejumlah Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Timur, Gubernur Khofifah mendorong agar pemerintah kabupaten/kota dapat mereplikasi Pojok Baca Digital (POCADI), agar dapat ditumbuh kembangkan di kecamatan – kecamatan maka proses literasi digital bisa mengdongkrak UMKM agar bisa segera melakukan transformasi digital.


Posting Lainnya
MENGIKUTI ZOOM MEETING PEMBINAAN KEARSIPAN ONLINE: MEMBANGUN EKOSISTEM INFORMASI KEARSIPAN MELALUI SIKN DAN JIKN
24 April 2025
LAMONGAN - Pada hari Kamis, 24 April 2025, telah dilaksanakan kegiatan Zoom Meeting Pembinaan Kearsipan Online dengan tema "Membangun Ekosistem Informasi Kearsipan melalui Sistem Informasi Kearsipan [......]
LITERASI SERU GOES TO SCHOOL : MIS MU'AWANAH BANJARMELATI KECAMATAN PACIRAN & ARPUSDA BERGERAK BERSAMA GIATKAN LITERASI
24 April 2025
LAMONGAN - Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Lamongan bekerjasama dengan MIS Mu'awanah Banjarwati Kecamatan Paciran giatkan program mobil perpustakaan keliling : Literasi Seru Goes to [......]
RUNNER UP 1 DUTA BACA LAMONGAN BERBAGI INSPIRASI DI GUGUS 2 PAUD KARANGGENENG
24 April 2025
LAMONGAN - Kamis, 24 April 2025 menjadi hari yang penuh inspirasi bagi para pendidik di Gugus 2 PAUD Kecamatan Karanggeneng. Atas undangan dari Ibu Ainul Masruroh, [......]
MEMPERKENALKAN BUDAYA BACA SDN BEDAHAN KECAMATAN BABAT LAKUKAN KUNJUNGAN KE PERPUSTAKAAN DAERAH LAMONGAN
23 April 2025
LAMONGAN - SDN Bedahan Kecamatan Babat melakukan kunjungan ke Perpustakaan Daerah Kabupaten Lamongan. Sebanyak 45 siswa dan 5 guru pendamping turut serta dalam kegiatan yang dikemas [......]
DHARMA WANITA PERSATUAN DINAS ARPUSDA HADIRI PENGUKUHAN DAN PELANTIKAN PENGURUS TP PKK KABUPATEN LAMONGAN PERIODE 2025–2030
23 April 2025
LAMONGAN - Bertempat di Pendopo Lokatantra Kabupaten Lamongan telah dilaksanakan Pengukuhan Ketua TP PKK serta Pelantikan Pengurus TP PKK Kabupaten Lamongan Periode 2025–2030 pada Rabu, [......]
PELAKSANAAN UJI KOMPETENSI KEAHLIAN (UKK) MANAJEMEN PERKANTORAN DI SMK NU 1 SUKODADI
22 April 2025
LAMONGAN - Tanggal 22 April 2025, SMK NU 1 Sukodadi yang bekerja sama dengan Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Lamongan (Arpusda) melaksanakan Uji Kompetensi [......]
LITERASI SERU GOES TO SCHOOL : SDN 3 GEGER KECAMATAN TURI MEMBANGUN LITERASI BERSAMA ARPUSDA
22 April 2025
LAMONGAN - Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Lamongan bekerjasama dengan SDN 3 Geger Kecamatan Turi Kegiatan program mobil perpustakaan keliling : Literasi Seru Goes to [......]
DUTA BACA LAMONGAN HADIRI GEBYAR LITERASI SDN KEBEN KECAMATAN TURI
21 April 2025
LAMONGAN - Dalam rangka memperingati Hari Kartini, Duta Baca Daerah Kabupaten Lamongan yakni Siti Fatimah, S.Pd., M.Pd hadiri acara Gebyar Literasi yang dilaksanakan di SDN [......]
MERAYAKAN PERAN PEREMPUAN, DINAS ARPUSDA LAMONGAN PERINGATI HARI KARTINI
21 April 2025
LAMONGAN - Dalam rangka memperingati Hari Kartini, Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Lamongan menyelenggarakan apel pagi pada Senin (21/4) di halaman kantor Dinas Kearsipan [......]
DHARMA WANITA PERSATUAN DINAS ARPUSDA IKUTI LOMBA MERANGKAI BUAH DAN BUNGA DALAM RANGKA HARI KARTINI DAN HARI KESATUAN GERAK PKK KE-53 TAHUN 2025
21 April 2025
LAMONGAN - Dalam rangka memeriahkan Peringatan Hari Kartini dan Hari Kesatuan Gerak PKK ke-53 Tahun 2025, DWP Dinas Arpusda ikuti lomba merangkai buah dan bunga yang [......]
Pencarian
LAPOR!

DINAS KEARSIPAN DAN PERPUSTAKAAN DAERAH KABUPATEN LAMONGAN

  • Jl. Basuki Rahmad No. 178 Lamongan
  • dinarpustaka@lamongankab.go.id
  • (0322) 311106
© 2025 Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Lamongan